Alat Pengolahan Air Minum untuk Air pada Lahan Gambut
Invensi yang diusulkan pada prinsipnya adalah inovasi pengembangan teknologi tepat guna Pengolahan air gambut menjadi layak konsumsi sesuai standar kesehatan Standar Nasional Indonesia (SNI) dengan teknologi penyaringan air Multi media filter -Reverse Osmosis (MMF-RO) ini masyarakat dapat dengan mudah memproduksi air yang aman untuk dikonsumsi.
Inovasi teknologi penyaringan air Multi media filter -Reverse Osmosis (MMF-RO) merupakan rangkaian dari berbagai media filter untuk mendapatkan kualitas air yang layak dan aman untuk dikonsumsi, yaitu dengan mendapatkan pH 7, bersih, jernih, bebas bau, dan tidak berasa. Prinsip kerja dari inovasi ini adalah melakukan rangkaian sistem penjernihan air dengan berbagai media filter. Ada 4 tahapan didalam rangkaian sistem Filter Air MMF-RO, yaitu: (1) Tahapan Air Baku Gambut yang berkualitas dan bebas dari bahan kimia/mikrobiologi berbahaya, (2) Tahapan Multi media filter (MMF) untuk mendapatkan air baku dengan pH 7, jernih, bebas bau dan aman, (3) Tahapan Reverse Osmosis (RO) untuk mendapatkan air konsumsi yang aman dan (4) Tahapan Terakhir yaitu Air siap dikonsumsi.
Inventor : Dr. lr. H.Gusti Hardiansyah. MSc., QA, Ir. Sukadi, Dr. Emi Rosinda, S.Hut. M.Si, Tri wahyudi, ST, MT dan lvan Sujana, ST, MT
Link Artikel di PDKI Indonesia
Link Artikel di Repository Untan
[learn_press_profile]
Tag:air, Alat, gambut, informasi, mahasiswa, minum. lahan, pengolahan, rektor, untan